Home/Tips Bisnis/Seluk Beluk System Lion Parcel dan Layanannya
Total Views: 83|Daily Views: 2

Seluk Beluk System Lion Parcel dan Layanannya

System Lion parcel

HiToko.co.id – Halo sahabat HiToko! Lion parcel merupakan jasa kurir yang menjadi bagian dari Lion Air. Lion Air sendiri adalah maskapai penerbangan yang terkenal murah meriah. Adanya system Lion parcel ini mendukung distribusi produk ke berbagai daerah termasuk kawasan terpencil.

Ingin tahu apa saja layanan yang tersedia dan keuntungan dengan menggunakan Lion parcel? Silakan menyimak ulasan berikut ini.

Jasa Ekspedisi Lion Parcel

System Lion parcel

Lion parcel adalah jasa pengiriman barang maupun dokumen dengan dukungan Lion Air. Perusahaan ekspedisi ini sudah ada sejak 14 Februari 2013 dan melayani berbagai kebutuhan pengiriman, baik domestik hingga internasional.

Sejak 15 Januari 2019, perusahaan ini telah mengantongi sertifikasi sistem manajemen mutu ISO 9001:2015. Lion parcel juga menjalin kerjasama dengan produsen motor listrik Indonesia GESITS pada 14 Oktober 2021. 

Melalui jalinan kerjasama ini, Lion parcel sebagai jasa kurir pertama di Indonesia yang memakai motor listrik dalam pengantaran paket. Lion parcel telah mengirimkan barang ke lebih dari 500 kota yang ada di Indonesia.

Lion parcel call center juga membantu pelanggan dalam hal pengantaran produk hingga ke tujuan. Layanan customer service siap melayani Anda setiap hari kapanpun dan di manapun.

Sistem Lion Parcel

System Lion parcel

Sistem Lion parcel menggunakan Genesis, yakni fitur yang membantu dalam pembuatan laporan, outgoing shipment, hingga perilisan fitur baru secara bertahap.

Genesis adalah sistem pengganti dari Elexys yang sebelumnya Lion parcel gunakan. Sistem terbaru ini memudahkan agen ataupun POS dalam menginput nomor resi. Tujuan dari input nomor resi adalah memudahkan pengirim maupun penerima untuk mengetahui keberadaan paket secara real time.

Fitur yang tersedia dari Genesis di antaranya mampu mengecek tarif, membuat pesanan pengiriman, serta mengetahui biaya ongkos kirim sebelum mengirimkan barang melalui Lion parcel.

Fitur Create Booking pun memudahkan pembuatan pemesanan terjadwal. Penggunaannya bisa melalui website atau aplikasi Lion parcel. Dalam menggunakan sistem ini, para agen dan POS wajib memahami alur pengisiannya yakni sebagai berikut:

  1. Buka website genesis.lionparcel.com, kemudian masukan username dan password yang Anda miliki.
  2. Masuk akun dan pilih menu Shipment, lalu klik menu Booking.
  3. Klik Buat Booking, lalu klik Buat Booking Manual.
  4. Masukkan data pengiriman dan pilih Produk Pengiriman. Isi informasi yang dibutuhkan seperti data penerima, data pengiriman, dan centang Simpan Data.
  5. Pilih Tipe Komoditas dan asuransi pengiriman, namun ini sifatnya opsional.
  6. Tidak lupa isi dimensi paket dan berat barang, kemudian klik tombol Booking.

Setelah berhasil membuat pesanan, lanjutkan dengan mencetak resi. Caranya mudah, Anda hanya perlu masuk halaman Booking lalu pilih Print Basic/Save To PDF. Resi dapat Anda cetak dalam bentuk fisik maupun digital.

Jenis Layanan Lion Parcel

System Lion parcel

Selain memiliki fitur tracking, Lion parcel juga memiliki beberapa pilihan layanan pengiriman itu sendiri. Layanan ini bisa untuk mengirim barang atau dokumen secara nasional maupun internasional.

  1. JAGOPACK adalah layanan pengiriman dengan ongkos murah ke 40.000 wilayah di Indonesia. 
  2. REGPACK adalah layanan pengiriman reguler ke seluruh wilayah Indonesia. Layanan ini lebih cepat dari JAGOPACK karena paket bisa sampai ke tujuan dalam 2-3 hari saja.
  3. BIGPACK merupakan pengiriman barang dalam bobot besar, yakni mulai dari 10 kg ke atas dengan harga yang lebih hemat. Barang bisa sampai ke tujuan dalam 6-9 hari.
  4. ONEPACK adalah pengiriman ekspres yang mana Anda mengirim sekarang dan besok, barang sudah bisa ada di tangan konsumen.
  5. INTERPACK diperuntukkan sebagai layanan paket internasional dengan harga yang terjangkau. Pengiriman dokumen dan paket dari Indonesia ke luar negeri bisa sampai dalam 3-5 hari.

Keuntungan Memakai Lion Parcel

Keunggulan layanan pengiriman Lion parcel daripada jasa ekspedisi lainnya adalah memiliki jaminan garansi pengembalian ongkir ke konsumen jika paket telat sehari dengan syarat dan ketentuan berlaku. Keunggulan lainnya dari Lion parcel adalah sebagai berikut:

  1. Memiliki layanan jemput paket gratis, sehingga Anda tak perlu datang ke counter Lion parcel terdekat
  2. Mudah untuk cek resi pengiriman dan keberadaan paket dalam perjalanan
  3. Memiliki layanan pengiriman yang beragam dan hemat tarif ongkir
  4. Jangkauan pengirimannya luas
  5. Batas toleransi kelebihan berat unggul dan menguntungkan konsumen

Selain itu, Anda juga dapat untung jika berminat menjadi agen Lion parcel karena berkesempatan mendapatkan komisi sebesar 15-30% tergantung produk pengiriman yang di-booking.

Dalam distribusi barang, forwarding memiliki peranan penting. HiToko dapat membantu Anda mengelola pesanan dan chat pelanggan, khususnya dalam informasi pengiriman barang.

Produk WMS yang dimilikinya membantu penjual mengelola stok dari berbagai marketplace. Anda bisa registrasi gratis dan memaksimalkan toko online yang dimiliki.

Banner HiToko