Home/Tips Bisnis/Scale Up Adalah: Beserta Pengertian dan Tahapannya
Total Views: 495|Daily Views: 1

Scale Up Adalah: Beserta Pengertian dan Tahapannya

HiToko.co.id – Halo sahabat HiToko! Kali ini, kami akan memberi informasi kepada Anda semua para pebisnis tentang scale up dan scale out. Dalam hal ini, Anda akan belajar mengenai kapan kita mengetahui untuk mengambil langkah selanjutnya untuk bisnis, dan memasuki chapter baru yang akan membawa bisnis menjadi lebih maju dan besar. Secara singkat, scale up adalah fase dimana perusahaan naik ke level yang lebih tinggi. Sedangkan, scale out adalah penambahan tenaga kerja perusahaan agar beban pekerjaan perusahaan dapat dibagi secara merata.

Pengertian Scale Up Bisnis

Scale up adalah istilah dimana sebuah bisnis yang memulai dari nol dan berkembang secara stabil yang berkembang. Bisnis ini memiliki banyak konsumen yang sering kembali ke bisnis Anda dan banyaknya order yang menghasilkan bisnis membutuhkan tenaga tambahan.

Kelebihan order yang berakhir pada penolakan order memberikan pemilik bisnis sebuah pemikiran mengenai scale up bisnis. Artinya, bisnis tersebut akan melangkah ke tingkat selanjutnya melebarkan sayap, so to speak.

Dengan sistem yang matang dan profit yang lebih baik, membuktikan bahwa setiap perusahaan memiliki kesempatan untuk tumbuh menjadi perusahaan yang lebih besar.

Perbedaan Scale  Up dan Scale Out

Ada istilah scale up dan ada juga istilah lain yaitu scale out yang memiliki fungsi yang serupa namun tak sama. Jadi terdapat beberapa perbedaan antara scale out dan scale up. Scale out adalah sebuah langkah untuk menambah resources. Dalam perusahaan, ini artinya penambahan alat produksi, penambahan tenaga kerja dan hal lainnya yang akan membuat perusahaan lebih mudah dan efisien melakukan pekerjaan. Ini artinya, agar perusahaan dapat melakukan scale up maka perusahaan wajib juga melakukan scale out.

Baca juga:

Tahapan Scale Up Bisnis

Untuk mengetahui apakah perusahaan kalian memiliki kesempatan untuk melakukan scale up atau tidak, ada beberapa tahapan scale up bisnis yang bisa kita pelajari.

  • Banyaknya konsumen dan melonjaknya angka order dalam bisnis Anda adalah merupakan indikator bahwa bisnis Anda siap untuk melakukan scale up yang menunjukkan bahwa produk bisnis Anda disukai dan menjadi favorit dari bisnis Anda. Di sini secara tidak langsung, konsumen mempercayai bahwa perusahaan Anda sudah terpercaya dan dengan adanya scale up, Anda bisa memastikan bahwa kualitas tetap terjamin dan juga dapat menambah pelanggan.
  • Ketika rapor perusahaan sudah stabil yang ditandai dengan laporan penjualan dan laba yang konsisten pada setiap periode dan berkecenderungan naik, maka ini bisa di pakai sebagai indikator bahwa bisnis Anda siap untuk memasuki chapter scale up. Ditandai dari alur kas dari perusahaan yang sehat dan positif. Indikator lainnya juga ketika perusahaan Anda tidak merugi dan seluruh kebutuhan perusahaan dapat tertutupi,
  • Sistem yang stabil, efisien, dan telah terbentuk secara matang sebelum melakukan scale up untuk perusahaan / bisnis Anda, karena jika sistem belum stabil dan Anda melakukan scale up, besar kemungkinan akan menyebabkan kegagalan. Hal yang menjadi indikator jika sistem sudah stabil dan layak untuk melakukan scale up adalah ketika perusahaan/ bisnis memiliki tingkat kepuasan pelanggan yang tinggi, biaya produksi yang efisien, kesejahteraan karyawan dan limit masalah internal.
  • Memiliki sumber daya yang memadai, karena untuk memikirkan tentang melakukan scale up sebuah perusahaan / bisnis dibutuhkan untuk memiliki sumber daya yang memadai. Mulai dari sumber daya manusia, sumber daya pendanaan hingga sumber daya untuk sistem. Dengan memiliki sumber daya yang seimbang akan membuat langkah perusahaan untuk melakukan scale up lebih kokoh dan tidak mudah goyah.
  • Banyaknya pesanan yang membuat perusahaan/ bisnis kewalahan untuk memenuhi pesanan dan seringkali harus menolak pesanan bisa digunakan sebagai tolak ukur atau indikator untuk melakukan scale up. Dengan strategi scale out agar perusahaan Anda scale up, perusahaan Anda akan dapat memproduksi produk yang lebih banyak, dan mampu menyeimbangkan antara jumlah produksi dan permintaan pasar. Mengurangi resiko untuk menolak pesanan dari konsumen dan memperkecil kemungkinan untuk kompetitor lain mengambil konsumen Anda.
  •   Semakin besar perusahaan/ bisnis akan dibutuhkan sumber daya yang lebih spesifik seperti ahli dan spesialis dalam bidang tertentu untuk divisi-divisi di perusahaan, disinilah tahapan scale out dimulai.
  • Ketika Anda membangun perusahaan dengan baik, maka Anda akan menarik perhatian konsumen-konsumen dan membangun loyalitas konsumen terhadap perusahaan/ bisnis Anda.

BACA  3 Contoh Usaha Menengah dan Tips Mengelola dengan Baik

Dengan adanya peningkatan loyalitas konsumen, ini bisa dipakai sebagai indikator untuk melangkah dan melakukan scale up karena dengan adanya loyalitas konsumen, Anda harus memberikan fasilitas dan servis yang lebih baik.

Cara Scale Up Bisnis, Salah Satunya dengan Hitoko WMS

Salah satu cara scale up bisnis Anda adalah dengan menggunakan produk WMS dari HiToko. Dengan fitur dari HiToko ini akan memudahkan Anda dalam mengelola manajemen gudang yang meliputi penyimpanan, proses outbound, proses inbound, transfer stok, pengiriman pesanan, pengembalian produk dengan menggunakan satu sistem kerja yang dilengkapi dengan pemantauan dan laporan secara real-time.

Tidak akan ada lagi kerumitan dalam penghitungan stok atau pelacakan barang datang dan pergi, dengan HiToko, Anda dapat memaksimalkan resources bisnis Anda dengan mudah dan tanpa ribet. Registrasi gratis sekarang juga untuk menikmati produk WMS dari HiToko yang dilengkapi dengan pelaporan dan pemantauan Gudang secara real-time!

banner hitoko