Home/Tips Bisnis/Kisah Inspiratif Pengusaha Sukses di Dunia
Total Views: 305|Daily Views: 1

Kisah Inspiratif Pengusaha Sukses di Dunia

Pengusaha sukses di dunia

HiToko.co.id – Halo sahabat HiToko! Tak ada pengusaha yang langsung berhasil saat baru memulai bisnis. Mereka harus melalui banyak rintangan dan hambatan. Inilah kisah inspiratif dari 3 pengusaha sukses di dunia.

Di sini, Anda tidak akan hanya melihat cara mereka membangun kesuksesannya, tetapi juga mengetahui apa saja bisnis yang mengantarkan mereka ke gerbang kesuksesan.

Daftar Pengusaha Sukses di Dunia dan Bisnisnya

Jika kami bertanya siapa orang terkaya di dunia, siapa yang muncul di pikiran Anda? Elon Musk? Bill Gates? Menurut data terbaru dari Forbes, 10 orang terkaya di dunia adalah seorang pengusaha atau setidaknya bagian dari pendiri perusahaan.

Berikut adalah urutan orang terkaya di dunia versi Forbes.

Pengusaha sukses di dunia

Kisah Pengusaha Sukses di Dunia yang Inspiratif

Pengusaha sukses tidak meraih kesuksesannya secara instan. Ada kalanya mereka harus gagal berkali-kali dan menerima penolakan. Inilah kisah inspiratif wirausahawan sukses di dunia.

Elon Musk

Pengusaha sukses di dunia

Nama Elon Musk sempat viral pada 2022 karena berhasil membeli Twitter dengan harga fantastis. Tentu kekayaannya tidak datang begitu saja. Ini adalah hasil kerja kerasnya sebagai CEO Tesla, SpaceX, dan Neuralink. 

Memang Elon Musk punya segudang privilege karena lahir di keluarga konglomerat dan cerdas. Namun tanpa kerja kerasnya, kekayaan keluarganya tak berarti apa-apa.

Elon mulai menghasilkan uang pada umur 12 tahun dengan menjual game komputer Blastar yang ia ciptakan sendiri. Kemudian pada tahun 1995, ia mendirikan perusahaan pertamanya yaitu Zip2 bersama Kimbal Musk.

Merintis dengan keterbatasan, perusahaannya berhasil bertahan dan akhirnya menghasilkan banyak kekayaan. Keberhasilan inilah yang kemudian membuat Elon mulai mendirikan X.com yang nantinya berganti nama menjadi Paypal.

Perusahaan ini kemudian dibeli oleh eBay pada tahun 2002 dan hasil penjualannya dijadikan modal untuk mendirikan Tesla.

Jeff Bezos

Pengusaha sukses di dunia

Pernah mendengar perusahaan Amazon? Nah, Jeff Bezos ini adalah pendiri, CEO, presiden, ketua, dan pemilik saham terbesarnya. 

Sebelum menjadi salah satu pengusaha terkaya, Jeff Bezos pernah mengalami kegagalan. Bahkan, ia pernah mengalami kerugian hingga ratusan juta dollar. Tak berhenti di situ, ia juga merugi karena membeli Accept.com yang merupakan salah satu perusahaan pembayaran.

Pada saat itu, eBay yang juga bergerak di bidang yang sama sudah mengambil langkah lebih modern. Karena hal ini, ia kembali mengalami kerugian ratusan juta dollar.

Setelah mengalami kegagalan dan kerugian berkali-kali, Jeff Bezos mulai berkembang pada tahun 2000 dan berhasil bersama Amazon.

Bill Gates

Pengusaha sukses di dunia

Microsoft sangatlah dekat dengan keseharian kita, terlebih lagi jika kita banyak bekerja di depan komputer. Nah,  Bill Gates inilah yang mendirikan Microsoft.

Namun sebelum sukses membangun Microsoft, Bill Gates pernah bangkrut. Awalnya, Bill Gates mendirikan perusahaan Traf-O-Data yang bertugas untuk mengolah dan menganalisis data.

Namun, perusahaan ini kemudian bangkrut. Beberapa tahun kemudian, Bill Gates akhirnya mendirikan Microsoft.

Hal yang Bisa Dijadikan Contoh dari Pengusaha Sukses Untuk Berbisnis

Pengusaha sukses di dunia

Secara umum, hal yang bisa Anda contoh dari seorang pengusaha sukses adalah pola pikir dan sifat mereka. Seorang wirausaha yang sukses akan memiliki pola pikir yang baik seperti:

  • Menjadikan hambatan sebagai tantangan
  • Menganggap kegagalan sebagai kesuksesan yang tertunda
  • Menjadikan disiplin sebagai gaya hidup
  • Memahami setiap orang memiliki kelebihan dan kekurangan
  • Selalu siap untuk bertindak dan berusaha dengan keras setiap saat 
  • Menganggap kesalahan adalah hal yang biasa
  • Menjadikan pesaing sebagai objek pembelajaran
  • Menjadikan bekerja sebagai tujuan dan tidak hanya berharap

Sementara itu, sifat-sifat wirausaha sukses yang bisa Anda contoh agar bisnis maju adalah:

  • Punya kepercayaan diri
  • Berani mengambil risiko
  • Berorientasi pada hasil
  • Punya kemampuan untuk melihat dan memanfaatkan peluang
  • Punya jiwa kepemimpinan
  • Terus mengikuti perkembangan zaman

Jika Anda baru mulai membangun usaha bersama atau sedang mengalami banyak rintangan, bertahanlah dan jangan menyerah. Kesuksesan tidak didapat dengan mudah, bahkan terkadang membutuhkan banyak deraian air mata dan cucuran keringat.

Semoga kisah inspiratif dari pengusaha sukses di dunia ini bisa membantu menumbuhkan semangat Anda. Anda juga bisa mengambil banyak pelajaran dari contoh kehidupan mereka.

Untuk mengembangkan bisnis Anda, HiToko dapat membantu Anda mengelola toko online. Termasuk mengintegrasikannya dengan berbagai platform populer seperti Instagram, Tiktok, Facebook, atau bahkan e-commerce.

Melalui produk omnichannel HiToko, Anda bisa memanfaatkan berbagai fitur dan layanan terbaiknya untuk memantau produk dan mengoptimalisasi komunikasi dengan pelanggan. 

Yuk, registrasi gratis sekarang juga dan nikmati berbagai keunggulannya.

Banner HiToko