Home/Produk Update/Open API, Bikin Mengelola Bisnis Jadi Lebih Mudah dan Aman
Total Views: 689|Daily Views: 4

Open API, Bikin Mengelola Bisnis Jadi Lebih Mudah dan Aman

Hitoko.co.id – Halo, Sahabat HiToko! Bagi anda yang sudah berkecimpung di pemasaran digital, biasanya sudah tidak asing dengan istilah API. Ada pula yang dinamakan dengan Open API. Lantas, apa itu Open API dan apa saja manfaat serta kegunaannya?

cara kerja open API

Mengenal Apa Itu Open API

Sebelum mengenal apa itu Open API, Anda juga perlu tahu tentang API. API adalah singkatan dari Application Programming Interface atau Antarmuka Pemrograman Aplikasi. Perangkat lunak atau software ini berisi perintah, protocol, dan fungsi yang bisa dipakai programmer atau developer untuk menghubungkan sistem antaraplikasi.

Misalnya pada aplikasi p2p lending. Biasanya ada proses verifikasi. Untuk verifikasi tersebut, p2p lending harus bekerja sama dengan pihak ketiga yang punya layanan instant verification dan e-KYC. Jadi, programmer bisa menghubungkan fitur tersebut melalui API. 

Sementara itu, Open API (atau Public API) adalah API yang bisa diakses publik dan bisa digunakan pada sistem apa pun. Layanan ini bisa beradaptasi dengan protokol standar yang ditawarkan oleh penyedia layanan API. Penyedia layanan API ini berasal dari berbagai bidang, bisa fintech Open Finance, perbankan, perusahaan teknologi, dan lainnya.

Cara Kerja Open API

Proses dan cara kerja Open API ini berlangsung sangat cepat, bahkan hanya dalam hitungan detik. Tahapan pemrosesan layanan ini dimulai dengan request dari aplikasi, lalu API melakukan request di Server API, lantas dari server kembali memberikan respons ke aplikasi.

Apa Tujuan dari Open API?

Ada sejumlah tujuan dan manfaat yang bisa Anda dapatkan dari menggunakan layanan API.

1. Efisiensi pengembangan aplikasi

Proses coding biasanya memakan waktu yang lama. Kalau ada kesalahan sedikit saja, sistem tidak dapat bekerja. Open API bisa mengatasi masalah tersebut karena punya customized toolchains yang bisa mengubah definisi Open API jadi kode. Tentunya ini menghemat waktu dan tenaga.

Selain bermanfaat di proses coding, pengembang juga bisa lebih mudah menghadirkan fitur kompleks ke aplikasi tanpa harus mengembangkannya dari nol. Cukup menghubungkan API ke backend aplikasi. Contohnya adalah pengembang tidak perlu bekerja sama dengan bank. Hanya tinggal memanfaatkan API sistem pembayaran (payment gateway) dengan aplikasi yang membuat pelanggan atau pengguna bisa melakukan pembayaran dari bank apa pun di Indonesia.

2. Meningkatkan efisiensi sistem

Layanan API bisa membuat semua pihak mengakses dokumentasi yang terhubung, terintegrasi, dan tetap sinkron. Pemrosesan fitur ini bisa melalui sistem server yang dimiliki API. Jadi, sistem server dan basis data yang dimiliki aplikasi bisa lebih ringan dan cepat. Hal ini memberikan pengalaman yang lebih baik kepada pengguna. Selain itu, API juga bisa memeriksa traffic masuk dan keluar serta bisa memastikan rancangan API sudah memenuhi standar.

Integrasi sistem

3. Membuat dokumentasi yang interaktif

Developer kerap menggunakan dokumentasi interaktif untuk menguji operasi API. Layanan API ini menyediakan dokumentasi yang interaktif karena sistemnya sudah terintegrasi. Hal ini membuat developer lebih mudah melihat daftar operasi API sehingga bisa mempercepat proses pengiriman permintaan browser untuk melihat respons API sebelum melakukan pengkodean.

4. Mendapat jaminan keamanan

Memilih penyedia publik API yang berkualitas bisa membuat Anda mendapatkan jaminan keamanan sistem informasi dan privasi data.

Open API untuk cybersecurity

cybersecurity

BACA  HiToko, Solusi Praktis bagi Pebisnis Kelola Toko di Marketplace

5. Meningkatkan compliance

Biasanya layanan API sudah mengelola sampai ke urusan regulasi yang meliputi pengujian, standardisasi, sampai dengan jaminan keamanan. Jadi, pengembang tidak perlu repot menyesuaikan atau melakukan uji kelayakan supaya sistemnya comply atau tunduk kepada aturan.

6. Menghemat biaya dan scalable

Efisiensi pada proses pengembangan tentunya membuat biaya untuk tim pengembang bisa lebih hemat. Anda sebagai pemilik bisnis juga tidak perlu menyediakan sumber daya infrastruktur, misalnya cloud, server, basis data, dan lainnya. Layanan API juga punya skalabilitas yang tinggi mengikuti perkembangan bisnis Anda. Jadi, API bisa mengikuti kebutuhan seiring dengan basis pengguna yang makin besar.

Hemat biaya

Memilih software Open API sangat penting. Apalagi kalau bisnis Anda punya sistem yang dikembangan sendiri dan butuh sistem lain untuk membantu software.

Bagi Anda yang sedang mencari Open API yang terpercaya dan bisa menghubungkan saluran penjualan pada platform e-commerce, HiToko bisa jadi solusinya. Sebab, HiToko punya layanan Open API yang bisa memenuhi kebutuhan Anda. Yuk cobain sekarang juga, gratis!

Banner HiToko