Home/Produk Update/Mengenal HiToko dan Beragam Layanan untuk Mempermudah Kerja Pebisnis
Total Views: 494|Daily Views: 1

Mengenal HiToko dan Beragam Layanan untuk Mempermudah Kerja Pebisnis

Hitoko.co.id – Halo Sahabat HiToko! HiToko Indonesia merupakan perusahaan rintisan teknologi dengan fokus pada penawaran jasa menggunakan software atau SaaS (Software as a service).

Dinaungi oleh PT Digital Wings Indonesia, HiToko didirikan sejak 20 Juli 2021. HiToko berfokus pada penawaran jasa sistem omnichannel, yang mana manajemen omnichannel yang ditawarkan adalah sistem manajemen berbasis cloud.

kelola bisnis dengan layanan HiToko

HiToko menyediakan beragam penawaran yang cocok untuk mengelola bisnis Anda, khususnya bagi Anda yang berkecimpung di dunia penjualan online.

Dengan menggunakan layanan dari HiToko proses pesanan semua toko dan aturan pengiriman dari berbagai platform dapat dilakukan dalam satu pintu. Pengguna tak perlu ribet untuk mengatur stok karena dapat mengelolanya dengan lebih efektif dan efisien.

Hubungan pebisnis dan pelanggan juga akan terjalin semakin mudah karena sistem komunikasi yang terintegrasi. Analisa karakteristik pelanggan juga lebih mudah karena laporan dan analisa pasar dikemas dengan praktis dan disesuaikan dengan strategi bisnis yang tepat.

Layanan yang ditawarkan HiToko antara lain adalah: omnichannel, WMS, HiToko App, HiToko Chat, hingga Open API.  

Omnichannel

Dengan menggunakan omnichannel, pelaku bisnis dapat mengintegrasikan semua penjualan yang meliputi: produk, pesanan, manajemen pelanggan, laporan data, dan aspek lainnya. Layanan ini memungkinkan pengguna untuk mengumpulkan data dengan lebih akurat, meningkatkan kesetiaan pelanggan, menghemat biaya, hingga meningkatkan efisiensi bisnis.

WMS

WMS atau sistem pengelolaan gudang

Warehouse Management System (WMS) sebuah layanan yang ditawarkan oleh HiToko agar penggunanya dapat mengelola aktivitas multi gudang dan manajemen multi stok dengan lebih mudah dan efisien.

WMS adalah sistem informasi yang didedikasikan untuk mengelola seluruh operasi gudang bervolume tinggi dalam mode real-time. Dengan menggunakan WMS, optimalisasi penanganan dan penyimpanan produk akan lebih mudah dan akurat.

HiToko App

Untuk mempermudah pengguna dalam melakukan beragam kegiatan di setiap channel yang digunakan, HiToko menyediakan layanan aplikasi HiToko App yang dapat diunduh dan diinstal melalui Play Store dan App Store.

Konsep yang digunakan oleh HiToko App adalah solusi mudah mengatur semua marketplace yang digunakan hanya dalam genggaman ponsel pintar.

HiToko Chat

Menghubungi pelanggan melalui satu per satu platform yang digunakan tentu menjadi pekerjaan tambahan sendiri bagi pebisnis. Maka, melakukannya melalui satu pintu adalah jawaban terbaik bagi para pebisnis. HiToko menyadari kebutuhan ini dengan menawarkan fitur HiToko Chat.

Open API

HiToko dilengkapi dengan layanan berbasis fitur Open API.  Open API adalah spesifikasi dokumentasi  Application Program Interface (API) untuk layanan Web RESTful. Ini memungkinkan pembuatan deskripsi interface yang dapat dibaca mesin untuk mendokumentasikan, memproduksi, menggunakan, dan memvisualisasikan API berdasarkan HTTP.

Nah, inilah layanan yang disediakan HiToko yang bermanfaat untuk mempermudah bisnis Anda. Dengan layanan ini, HiToko bisa menjadi solusi bagi bisnis Anda. Yuk, coba layanan gratis dari HiToko sekarang juga!

banner hitoko