Industri Kopi Adalah: Pengertian dan Peluang Bisnisnya
HiToko.co.id – Halo sahabat HiToko! Kopi termasuk komoditas perkebunan terbesar ketiga di Indonesia setelah sawit dan karet. Industri kopi adalah salah satu penyokong ekonomi Indonesia dengan beragam bisnis di dalamnya. Mulai dari pengolahan kopi di tingkat petani hingga bisnis modern seperti kedai dan kafe.
Kopi bukan hanya bagian dari budaya masyarakat Indonesia tetapi juga “lahan menjanjikan” untuk menambah penghasilan. Tertarik dengan bisnis kopi? Yuk, kenali lebih jauh mengenai industri kopi dalam negeri di artikel berikut.
Ide Bisnis di Industri Kopi
Selain menjadi petani kopi, ada beberapa peluang usaha di industri kopi yang mungkin menarik untuk Anda coba. Berikut beberapa ide bisnis di dunia kopi dan peluangnya di Indonesia.
-
Coffee truck atau gerobak kopi
Anda mungkin sudah sering melihat penjual kopi keliling yang menggunakan sepeda. Peluang usaha ini cukup bagus karena lebih mudah untuk mendapatkan konsumen. Apalagi untuk harga kopi yang ditawarkan biasanya sangat ramah di kantong.
-
Kafe atau kedai kopi
Industri kopi di Indonesia cukup menjanjikan, buktinya semakin banyak café yang bertebaran bahkan di daerah-daerah kecil. Merk minuman kopi lokal seperti Kopi Janji Jiwa menjadi bukti kesuksesan bisnis kopi.
-
Penjual kopi premium
Selain bisnis minuman kopi, peluang usaha yang menjanjikan dari industri ini adalah bisnis kopi premium. Anda menjual biji atau bubuk kopi lokal dengan kualitas premium untuk coffee shop atau ke konsumen langsung.
Industri Kopi di Indonesia
Industri kopi dalam negeri sangat menjanjikan dengan tren masyarakat yang menjadikan kopi sebagai bagian dari keseharian. Dari tingkat petani sendiri, hasil komoditas kopi menjadi salah satu yang terbesar di dunia. Indonesia menempati urutan keempat setelah Brasil, Kolombia, dan Vietnam.
Hasil perkebunan kopi lokal banyak mengisi pasar dalam negeri yang disalurkan ke pabrik kopi, kafe, atau bahkan ke konsumen langsung. Industri kopi adalah salah satu prospek menjanjikan bukan hanya untuk pasar lokal. Kopi Indonesia juga berhasil diekspor ke pasar dunia dengan produk seperti kopi instan, esens, ekstrak, dan konsentrat kopi.
Perkembangan Industri Kopi di Indonesia
Lalu, bagaimana dengan perkembangan industri kopi di Indonesia sendiri? Berdasarkan data pusat statistik (BPS) pada tahun 2021, produksi kopi mencapai 774,6 ribu ton yang meningkat 2,75% dari tahun sebelumnya. Peningkatan produksi kopi ini menunjukkan kebutuhan pasar yang juga semakin banyak.
Pasar paling besar untuk industri kopi adalah untuk pasar domestik. Anda bisa menemukan banyak sekali merk kopi lokal seperti Kapal Api, Otten Coffee Flores Bajawa, Woca Kopi Robusta Gayo, JJ Royal Lampung Robusta, dan lain sebagainya.
Selain di dalam negeri, pasar kopi asli Indonesia juga sudah merambah pasar internasional. Beberapa jenis kopi lokal yang berhasil mendunia antara lain kopi arabika gayo, kopi arabika Toraja, kopi arabika Kintamani, dan lain-lain.
Baca juga:
Tantangan yang Dihadapi Industri Kopi Indonesia Saat Ini
Anda mungkin menemukan banyak sekali merk kopi yang bermunculan di Indonesia. Namun, industri kopi lokal sebenarnya masih menghadapi beberapa tantangan. Berikut sejumlah tantangan yang dihadapi industri kopi Indonesia saat ini.
-
Modal operasional
Masih ada beberapa petani yang tidak memiliki modal operasional yang cukup untuk proses menanam hingga panen kopi. Begitu juga untuk beberapa perusahaan yang mengolah biji kopi yang membutuhkan dukungan modal agar dapat lebih berkembang.
-
Distribusi pasokan kopi
Produktivitas tanaman kopi yang melewati proses panjang terkadang tidak bisa sesuai target. Ini membuat pasokan kopi menjadi terganggu yang akan dirasakan oleh pabrik kopi maupun pebisnis yang mengolah biji kopi.
-
Kualitas produk kopi
Tantangan berikutnya adalah kualitas produk kopi yang mungkin diragukan. Beberapa pembuat produk kopi mencampur dengan bahan lain untuk menekan biaya operasional sehingga kualitas dan rasa kopi tidak otentik lagi. Sebagian memang menyediakan kopi asli tetapi biasanya harga kopi premium tersebut lebih tinggi.
-
Kurangnya dukungan bagi petani kecil untuk ekspor
Petani kecil dengan lahan perkebunan yang sempit masih kurang mendapatkan respon dari stakeholder maupun pemerintah. Hal ini membuat hasil kopi mereka sulit untuk masuk ke pasar ekspor.
Potensi Jualan Kopi Online
Banyak orang yang memulai usaha dari hobi, seperti usaha kopi ini. Anda yang setiap hari mengonsumsi kopi dan sudah paham dengan cita rasa dari setiap jenis kopi, mungkin bisa membuka usaha jualan kopi online yang cukup potensial. Beberapa keuntungan berjualan produk kopi online antara lain:
- Promosi mudah dan gratis
- Jangkauan pasar lebih luas
- Mudah mendapatkan konsumen
- Lebih mampu bertahan dengan persaingan
Melihat perkembangan industri kopi yang ada di dalam negeri, industri kopi adalah salah satu peluang yang cukup menjanjikan untuk bisnis. Anda dapat memulai bisnis sesuai modal yang dimiliki.
Jika ingin mengembangkan bisnis kopi Anda, gunakan layanan Omnichannel dari HiToko yang akan membantu Anda mengelola produk, penyimpanan barang, pesanan, dan layanan pelanggan dari berbagai multichannel secara bersamaan.
OmniChannel adalah satu wadah yang dapat Anda integrasikan dengan berbagai toko online maupun e-commerce. Dengan produk OmniChannel, semua toko Anda di e-commerce akan terintegrasi dalam satu pintu. Agar Anda tidak lagi ribet pindah-pindah platform untuk mengatur produk maupun pesanan, registrasi gratis sekarang juga!