Home/Tips Bisnis/Rekomendasi Aplikasi Kasir Terbaik yang Menunjang Bisnis
Total Views: 270|Daily Views: 1

Rekomendasi Aplikasi Kasir Terbaik yang Menunjang Bisnis

aplikasi kasir terbaik

HiToko.co.id  – Halo sahabat HiToko! Anda bisa menemukan aplikasi kasir terbaik di App Store dan Google Play Store. Aplikasi tersebut dapat memudahkan transaksi bisnis di mana saja.

Kehadiran aplikasi ini memungkinkan Anda untuk mengelola bisnis dengan mudah. Apalagi, Anda bisa menggunakannya secara gratis. Selain penjual, pembeli pun juga merasa dimudahkan dengan adanya aplikasi ini.

Sebenarnya, apa saja aplikasi kasir yang bisa Anda gunakan? Untuk melihat daftarnya, Anda perlu memahami fungsi dan manfaatnya terlebih dahulu.

Fungsi dan Manfaat Aplikasi Kasir

aplikasi kasir terbaik

Sebelum menggunakan aplikasi ini, Anda perlu mengetahui fungsi dan manfaatnya. Berikut adalah penjelasannya:

1. Menghemat Waktu

Jika Anda berjualan tanpa aplikasi toko, maka harus melihat stok secara manual. Hal itu tentunya cukup membuang banyak waktu. Apalagi, Anda juga harus mengelola distribusi barang.

Melalui adanya aplikasi bantuan, maka Anda dapat melihat laporan transaksi secara langsung. Kemudian, laporan tersebut akan dibuat secara otomatis dan cepat.

2. Mengelola Kas

Selain itu, aplikasi ini akan menjumlahkan seluruh nominal transaksi penjualan dalam satu hari. Dengan begitu, Anda bisa mengetahui berapa jumlah transaksi yang dilakukan pada hari tersebut.

Kemudian, Anda juga dapat mengetahui total penjualan selama satu minggu hingga satu bulan. Anda hanya perlu melakukan satu kali perhitungan untuk mengetahuinya.

3. Sistem Keamanan Resmi

Aplikasi tersebut juga menawarkan sistem keamanan. Jadi, keuangan dan stok barang Anda akan tetap terjaga. Kemudian, jumlah pemasukan yang diterima akan sesuai dengan pembelian.

Hal tersebut bisa mencegah terjadinya kesalahan data atau keuangan. Sebab, sistem operasional bisnis seringkali mengalami gangguan.

4. Menganalisa Bisnis

Bahkan, Anda bisa mengetahui jumlah stok barang yang tersisa dengan akurat. Dengan begitu, Anda dapat menyusun strategi bisnis yang tepat. Anda bisa mengandalkan aplikasi ini untuk terhubung dengan penjualan dan stok barang.

5. Mencegah Risiko Kesalahan

Aplikasi kasir juga memungkinkan Anda untuk melihat produk yang di-input. Artinya, aplikasi ini dapat mengurangi risiko kesalahan dalam transaksi. Jika Anda menggunakan mesin konvensional, maka lebih rentan terjadinya kesalahan.

6. Biaya Perawatan Lebih Murah

Berbeda dengan mesin konvensional, aplikasi ini memiliki biaya perawatan yang lebih murah. Sebab, jasa perbaikan mesin kasir konvensional masih jarang ditemui.

Jika menggunakan aplikasi, maka pihak developer akan menangani perbaikannya. Dengan begitu, Anda bisa menghemat biaya perawatan dan perbaikan.

Rekomendasi Aplikasi Kasir Online untuk Pebisnis Pemula

aplikasi kasir terbaik

Supaya Anda bisa kelola toko online dengan mudah, berikut adalah rekomendasi aplikasi kasir online yang dapat digunakan:

1. Moka POS

Moka POS menyediakan fitur yang sangat lengkap. Aplikasi ini juga menggunakan sistem Cloud yang bisa diakses kapan saja. Fitur unggulan Moka POS adalah Moka Back Office. Di mana, Anda bisa melihat seluruh transaksi penjualan di aplikasi kasir Android ini.

2. Kasir Pintar

Kasir Pintar bisa Anda gunakan secara gratis. Bahkan, aplikasi ini menawarkan fitur navigasi yang mudah diakses. Salah satu fitur unggulannya adalah scan barcode. Jadi, Anda bisa menggunakannya untuk menentukan harga dari setiap produk.

3. Pawoon

Aplikasi yang satu ini memiliki tampilan modern. Anda bisa melihat transaksi secara langsung dan real-time. Selain itu, Pawoon juga menggunakan sistem berbasis Cloud. Lalu, Anda juga bisa menyusun laporan per harinya secara otomatis.

4. Olsera Point of Sale

Olsera Point of Sale menawarkan penggunaan untuk pencatatan transaksi penjualan. Anda bisa mengakses aplikasi ini kapan saja dan di mana saja. Untuk menikmati fiturnya, Anda bisa berlangganan secara gratis selama 14 hari. Setelah itu, Anda akan dikenakan biaya per bulannya.

5. iReap POS Lite

Aplikasi iReap POS cocok untuk memaksimalkan UMKM Anda. Bahkan, aplikasi ini juga bisa diakses secara offline. Namun, Anda harus menggunakan internet jika ingin backup data dan mengirim laporan. 

6. Omega POS

Aplikasi Omega POS bisa Anda unduh di Google Play Store. Ada banyak keunggulan yang dimilikinya, mulai dari manajemen penjualan, staf, hingga analisa data persediaan. 

7. HiToko APP

Terakhir, ada HiToko APP yang memudahkan Anda untuk bertransaksi. Anda bisa mengelola pesanan dari berbagai marketplace kapan saja dan di mana saja. Anda hanya perlu berlangganan dengan biaya mulai dari Rp230.000 saja.

Tips Memilih Aplikasi untuk Kasir

aplikasi kasir terbaik

Setelah mengetahui beberapa aplikasinya, Anda juga harus memilih secara cermat. Berikut ini adalah tips memilih aplikasi untuk bisnis:

1. Menyesuaikan Kebutuhan

Anda dapat memilih aplikasi sesuai kebutuhan bisnis. Untuk pebisnis pemula, Anda bisa menggunakan aplikasi gratis yang banyak digunakan oleh berbagai toko online

2. Terhubung dengan Sistem Cloud

Selanjutnya, pilih aplikasi yang menawarkan fitur lengkap. Pastikan juga Anda memilih aplikasi yang terhubung dengan sistem Cloud. Jadi, Anda bisa mengakses aplikasi tersebut kapan saja dan di mana saja.

3. Mendukung Berbagai Metode Pembayaran

Saat ini, masyarakat sudah mulai jarang menggunakan uang tunai. Jadi, Anda bisa memanfaatkan aplikasi ini untuk berbagai metode pembayaran. Anda bisa menyediakan metode pembayaran dengan e-wallet, debit, dan kredit.

Aplikasi kasir terbaik di atas bisa menjadi referensi Anda. Namun, pastikan Anda memilih aplikasi yang menawarkan fitur lengkap dan sistem Cloud. Untuk memudahkan transaksi, Anda bisa menggunakan aplikasi HiToko.

Platform produk omnichannel tersebut menawarkan berbagai fitur unggulan, mulai dari mengelola pesanan, mengecek seluruh daftar produk, hingga analisis bisnis dari satu dashboard saja.

Hanya dengan Rp230.000, Anda sudah bisa berlangganan dan menikmati seluruh fiturnya. Untuk menggunakan aplikasi ini, Anda hanya tinggal registrasi gratis di laman resminya.

Banner HiToko