Home/Tips Bisnis/Arti Pop Up dan Tips Membuatnya Lebih Menarik
Total Views: 431|Daily Views: 1

Arti Pop Up dan Tips Membuatnya Lebih Menarik

HiToko.co.id – Halo sahabat HiToko! Pengguna Gadget yang sering berselancar di dunia internet tentunya tidak asing dengan istilah Pop Up. Ya, Arti Pop Up adalah sebuah notifikasi yang muncul saat kita membuka Handphone ataupun Browser yang terhubung dengan internet. Kemunculan Pop Up memiliki tujuan yang berbeda-beda, bisa jadi dari Sistem operasi, apps, ataupun iklan.

Pengertian Pop Up Notification

Secara teknis, arti Pop Up bisa dipahami sebagai gelembung teks atau gambar yang muncul secara berkala atau tiba-tiba saat membuka Smartphone/gadget maupun laman browser internet. Biasanya, notifikasi Pop Up atau Pop Up Notification muncul sebagai pengingat atau penanda akan sesuatu.

Pop Up Notification bisa berupa pesan masuk, pengingat dari apps sosial media, maupun promosi iklan. Pop Up bisa muncul dari berbagai jenis aplikasi yang terpasang di Smartphone kita. Beberapa contohnya adalah notifikasi yang muncul dari aplikasi sosial media seperti WA, Instagram, dan TikTok.

Bukan hanya itu saja, saat ini, Pop Up juga muncul dari aplikasi games maupun toko online seperti Tokopedia, Shopee, BukaLapak maupun BliBli. Aplikasi toko online biasanya membuat sebuah notifikasi terkait dengan promosi diskon ataupun Event khusus untuk menarik perhatian pengguna.

Dengan penjelasan arti Pop Up tersebut di atas, tentunya sebagai pemilik atau seller toko online paham akan manfaat Pop Up untuk lapak dan produk Anda. Bagi para seller online, fitur Pop Up ini dapat dimanfaatkan untuk memaksimalkan penjualan produk mereka. Sayangnya Pop up yang muncul sering dianggap tidak penting bagi para pengguna Smartphone atau gadget.

Banyaknya aplikasi yang diinstal membuat banyak Pop Up yang muncul dan memenuhi user interface para penggunanya. Untuk mengatasinya, para pengguna biasanya menggunakan fitur Pop Up blocker yang tersedia.

Lantas Apa Alasan Banyak Orang Butuh Fitur Blocker Ini?

Alasan paling penting bagi para pengguna smartphone atau browser untuk menggunakan fitur Blocker untuk Pop Up yakni Pop Up yang muncul dianggap mengganggu. Sering kali notifikasi dari pop up yang penting justru tertumpuk oleh aplikasi yang tidak menjadi prioritas.

Berikutnya adalah interval kemunculan Pop Up yang terlalu sering muncul juga mempengaruhi psikologi pengguna gadget. Ketika Pop Up muncul dengan interval berdekatan, pengguna justru lebih sering mengabaikan notifikasi yang muncul.

Selain itu, terkadang bentuk visual Pop Up juga terkesan tidak menarik dan muncul secara tiba-tiba sehingga dianggap mengganggu. Kemudian khusus untuk pengguna Browser, pop up yang muncul secara tiba-tiba dan tidak terduga datang dan menutupi konten dari laman yang sedang dikunjungi.

BACA  Arti Reseller dan Cara Menjadi Seorang Reseller

Untuk itu, jika Anda adalah seorang seller yang bergelut di dunia digital. Alangkah baiknya mempertimbangkan susunan Pop Up yang akan Anda munculkan kepada para calon pelanggan sehingga tidak terkesan mengganggu.

Baca juga:

Inilah 5 Tips Agar Pop Up Lebih Menarik dan Tidak Bikin Bete

Berikut ini adalah 5 tips singkat untuk membuat Pop Up yang Anda buat lebih menarik dan ramah dengan User Interface para calon pelanggan.

  • Gunakan Pop Up untuk mengenalkan produk Anda

Salah satu fungsi dalam sebuah Pop Up adalah untuk mempromosikan toko online ataupun produk yang sedang Anda jual. Jangan ragu untuk menggunakan fungsi tersebut untuk menggaet calon pelanggan baru agar mengunjungi lapak yang Anda miliki.

  • Gunakan desain yang minimalis namun tetap menarik

Hal yang tidak disukai para pengguna internet adalah pop up yang terlalu over the top atau berlebihan. Hal tersebut justru dianggap lebai dan membuat para calon pelanggan enggan mengklik Pop Up yang Anda munculkan.

  • Gunakan kata yang persuasif untuk menggaet minat calon pelanggan

Penggunaan kalimat yang persuasif dengan target pasar yang spesifik biasanya lebih tepat sasaran. Beberapa contoh kata persuasif yakni Ayo, jangan lewatkan, diskon, Cash Back dan terbatas. Selain itu, kata seperti Kak, Sis dan Bro sangatlah disarankan untuk mendekatkan relevansi produk dengan calon pembeli.

  • Menyesuaikan interval dan mempertimbangkan waktu kemunculan Pop Up

Mempertimbangkan interval dan rentang waktu kemunculan Pop Up sangat mempengaruhi keterjangkauan Pop Up Anda. Hindari waktu-waktu sibuk saat jam kerja dan sangat disarankan memunculkan Pop up saat waktu senggang para pengguna. Selain itu, tanggal cantik dan waktu gajian menjadi prioritas utama untuk memunculkan Pop up Anda.

  • Jangan segan untuk melakukan eksperimen Pop Up

Jangan segan untuk bereksperimen dengan desain Pop Up yang Anda buat. Anda bisa melakukan A B Test untuk mengetahui desain Pop Up apa yang dirasa lebih efektif dalam menggaet calon pelanggan. Dengan test tersebut, Anda bisa melacak model Pop Up seperti apa yang sering diklik.

Demikian ulasan arti Pop Up dan 5 tips agar pop up lebih menarik bagi para pengguna. Nah untuk memudahkan pengelolaan toko online Anda bisa menggunakan platform Omnichannel dari HiToko.

OmniChannel adalah satu wadah yang dapat Anda integrasikan dengan berbagai toko online maupun e-commerce. Dengan produk OmniChannel, semua toko Anda di e-commerce akan terintegrasi dalam satu pintu. Agar Anda tidak lagi ribet pindah-pindah platform untuk mengatur produk maupun pesanan, registrasi gratis sekarang juga!

Banner HiToko